GBPO

Assalamualaikum dan salam sejahtera .... !

         Pada tanggal 22 Mei 2012 lalu, DPM telah mnyelenggarakan pencerdasan GBPO yang dilaksankan bagi seluruh komponen IMAKA mengenai arah gerak masing-masing komponen. Acara yang dihadiri oleh sekitar 50 orang ini cukup berjalan dinamis. Pada acara ini dilakukan pemaparan oleh Ketua Komisi Kelembagaan yaitu Akhmad Sumarno, mengenai pengertian GBPO dan Proker.


        GBPO adalah Garis Besar Program Organisasi dimana didalamnya terdiri atas Garis Besar Haluan Organisasi (GBHO) dan Garis Besar Haluan Kerja (GBHK) . Dimana GBHO dapat juga disebut rencana jangka panjang IMAKA yang dibuat secara berkala oleh Presma. Rencana Jangka Panjang IMAKA tahun ini masih mengikuti rencana yang telah dibuat oleh presma terdahulu yaitu Handika Nugroho, dimana pada saat ini telah memasuki tahun keduanya yang langsung dipimpin oleh Arynazzakka membawa goal besar kaderisasi. Lalu GBHK merupakan garis besar program-program yang dilaksanakan oleh Kementrian dan Unit Kegiatan Mahasiswa.

          Dari acara pencerdasan GBPO dilanjutkan dengan kegiatan Perumusan GBPO yang dilaksanakan pada tanggal 24-25 Mei 2012. Acara ini cukup berjalan dinamis dan tidak serumit GBPO tahun sebelumnya, para komponen telah memahami sifat-sifat yang terdapat dalam GBPO. Kekurangan dalam forum ini ialah, pada peserta masih kurang melihat hal-hal yang secara umum yang mungkin bersinggungan namun mereka hanya melihat dari segi teknis, sehingga sulit diambil kesepakatan. Oleh karena itu kesepakatan yang sulit dirembukan dilaksanakan diluar forum dan diserahkan kepada DPM.

Sekian sekilas info mengenai perumusan GBPO.
Agenda DPM selanjutnya pada tanggal 28 Mei 2012 DPM akan melaksankan pengesahan GBPO. 

VIVA LEGISLATIF !!!

1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © / Legislator IMAKA

Template by : Urang-kurai / powered by :blogger